Asa dari Sumatera Utara untuk Dunia Literasi Indonesia

4 komentar

Jika berbicara tentang literasi, kita bisa mengatakan bahwa Indonesia sedang tidak baik-baik saja dalam hal ini. mengapa demikian? karena sejauh ini masyarakat Indonesia dikenal dengan orang yang malas membaca tetapi terkenal cerewet di media sosial.

Ungkapan bahwa Masyarakat Indonesia malas membaca diperkuat dengan hasil survei dari Program for International Student Assessment (PISA) yang kemudian di rilis oleh Organization for Economic Co-operation and Development (OECD) pada tahun 2019 silam, hasilnya menyebutkan bahwa Indonesia berada pada peringkat ke 62 dari 70 negara yang disurvei, atau dengan kata lain menjadi 10 negara terbawah yang memiliki tingkat daya literasi yang rendah. Sungguh miris memang.

Melihat fenomena minimnya masyarakat Indonesia pada minat di bidang literasi, pemerintah tentu saja tak tinggal diam. Banyak program yang dilakukan oleh dinas-dinas terkait untuk mensosialisasikan tentang pentingnya literasi pada masyarakat. Langkah nyata pemerintah dalam mensosialisasikan literasi ini seperti dilakukan oleh  Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa yang mengadakan pembinaan literasi untuk generasi muda pada pertengahan Mei 2023 di Karawang.

Langkah-langkah pemerintah dalam mensosialisasikan literasi tentu saja harus kita dukung dengan juga ikut aktif terjun di dunia literasi dengan segala potensi dan kemampuan yang kita miliki. Contoh masyarakat yang telah membuktikan diri mendukung program positif ini dengan ikut berperan aktif dalam mensosialisasikan literasi kepada masyarakat adalah sosok Muhammad Saufi Ginting yang berasal dari Asahan, Sumatera Utara.

Mengenal Sosok Muhammad Saufi Ginting, Pegiat Literasi Baca Tulis dari Sumatera Utara

Sosok Muhammad Saufi Ginting semakin dikenal sebagai Pegiat Literasi Baca Tulis setelah ia memenangkan Apresiasi Satu Indonesia Award (SIA) tingkat provinsi  yang diselenggarakan oleh Astra Indonesia pada tahun 2021. Apresiasi yang diberikan pada Muhammad Saufi Ginting ini banyak memberikan inspirasi bagi para pegiat literasi dan pelecut asa untuk dunia literasi Indonesia agar dapat bangkit untuk menjadi negeri yang masyarakatnya melek baca tulis.

Tidak hanya menjadi panutan bagi para pegiat literasi, sosok yang mengelola percetakan buku Azka Gemilang ini juga akhirnya banyak dihubungi oleh orang-orang dan bahkan media nasional yang ingin mengetahui kiprahnya dalam memajukan literasi di Sumatera Utara dan memercik semangat literasinya untuk Indonesia.

Fakta-fakta Tentang Kiprah Muhammad Saufi Ginting di Bidang Literasi

Salah satu media digital yang meliput tentang kiprah Muhammad Saufi Ginting dalam bidang literasi adalah Indonesiana. Dari Percakapannya dengan Bambang Udoyono dari Indonesiana, banyak fakta yang bisa kita ketahui tentang bagaimana perjalanan ia mengembangkan literasi baca tulis di daerahnya, di antaranya adalah:

1. Mengelola Lembaga Pendidikan Non Formal

Di antara langkah Muhammad Saufi Ginting dalam mengembangkan literasi adalah dengan mengelola lembaga pendidikan non formal di bawah nama Azka Gemilang. Dengan lembaga yang ia kelola, Muhammad Saufi Ginting mengadakan pelatihan kewirausahaan, pendampingan penulisan buku, membuka taman baca, sampai mengadakan kelas menulis.

2. Menginisiasi Berdirinya Banyak Taman Bacaan Masyarakat (TBM) di Asahan Sumatera Utara

Setelah sukses dengan TBM di bawah Azka Gemilang, sosok Saufi Ginting tidak berpuas diri sampai di siti. Ia kemudian menginisiasi teman-teman pegiat literasi lainnya di berbagai daerah di kabupaten Asahan untuk juga membuat TBM. Akhirnya banyaklah TBM yang juga turut serta aktif dalam mengenalkan literasi masyarakat atas inisiasi Saufi Ginting ini di antaranya di daerah Air Batu, Silau Laut, Sijabut, Siumbut-umbut, Kisaran, sampai Medan dan juga Belitung Barat.

3. Dimulai dari Nol Sampai Banyak Bantuan dari Berbagai Pihak

Dengan dukungan dari istrinya, Muhammad Saufi Ginting memulai langkah-langkah untuk mengenalkan literasi pada masyarakat di bawah bendera Azka Gemilang. Dengan biaya pribadi seadanya ia memulai langkah kecil di Asahan.

Kesuksesannya dalam mengenalkan literasi pada masyarakat yang akhirnya membuat ia banyak dikenal berbanding lurus dengan bantuan yang akhirnya berdatangan dari berbagai pihak, baik pemerintah maupun swasta. 

4. Terus Mengembangkan Setiap Gagasan dengan Optimal

Dengan sudah banyaknya dikenal ia sebagai pegiat literasi baca tulis tak membuat Muhammad Saufi Ginting berpuas diri. Ia bertekad akan terus mengembangkan setiap gagasan yang telah ia rintis dari awal. Ia berharap dengan segala daya upaya yang telah ia ikhtiarkan dapat menginspirasi anak cucunya di kemudian hari dan melanjutkan langkah-langkah positif yang telah ia mulai.

Bersama Melangkah untuk Memajukan Dunia Literasi Indonesia

Langkah-langkah luar biasa yang telah dilakukan oleh Muhammad Saufi Ginting untuk mengenalkan literasi baca tulis di Sumatera Utara memang layak diapresiasi. Maka tak berlebihan memang ketika ia mendapatkan apresiasi dari Astra dalam Satu Indonesia Award untuk tingkat provinsi pada tahun 2021.

Langkah baik Saufi tidak berhenti, penghargaan yang didapatnya menjadikan pelecut agar ia terus dapat menjadi jembatan kebaikan di bidang literasi, agar masyarakat Indonesia semakin terbiasa dengan membaca dan menulis. Banyak masyarakat yang memberikan testimoninya, bagaimana mereka merasakan kemanfaatan dari setiap program yang dilaksanakan oleh Muhammad Saufi.

sumber: https://www.youtube.com/@saufiginting9537

Salah satu masyarakat yang memberikan testimoni tentang sepak terjang Muhammad Saufi Ginting dalam dunia literasi adalah sosok seorang guru di SD Isam Terpadu Ar-Roja, Kisaran, yang bernama Irawan.

Beliau mampu menginspirasi banyak orang untuk mendirikan TBM di daerah masing-masing. Saya sudah mendirikan satu TBM juga beberapa taman baca dan pojok baca di sekolah yang semuanya di support penuh oleh Bapak Muhammad Saufi Ginting. Buku-buku yang saya bagikan kepada anak-anak merupakan buku-buku yang semuanya berasal dari Bapak Muhammad Saufi Ginting. Sebagai tokoh masyarakat, sebagai tokoh literasi, sudah sepantasnya kita mendukung gerakan-gerakan yang dilakukan oleh Bapak Muhammad Saufi Ginting untuk terus maju dalam bidang literasi 

Saya sendiri sangat terinspirasi dengan apa yang sudah dilakukan dengan oleh sosok Saufi Ginting. Walau belum besar, tapi langkah kecil itu bisa kita mulai. Saya tertarik untuk membuka taman baca dan sudah memulainya dengan menyediakan buku-buku bacaan untuk anak-anak di sekitar rumah.

Ternyata generasi muda kita tak semuanya menghindari dunia literasi. Buktinya, dari buku-buku yang saya sediakan untuk bahan bacaan, selalu ada saja anak-anak sampai remaja di sekitar rumah yang semangat untuk membacanya. Salah satu hal yang menjadi bahan pelajaran adalah menyiapkan buku-buku yang sesuai umur mereka dan yang membuat mereka tertarik membacanya.

Kita butuh banyak sosok-sosok seperti Muhammad Saufi Ginting di Indonesia yang peduli terhadap dunia literasi dan juga mengambil peran dengan segala potensi dan kemampuan yang kita miliki. jangan takut untuk mengambil langkah besar untuk memulai, arena walau terpisah secara geografis, #KitaSATUIndonesia, bersama-sama sebagai anak bangsa untuk menjadi asa di dunia literasi Indonesia.

Yuk teman-teman, mari saling berpegang tangan untuk aktif di dunia literasi, di mulai dari kita yang harus belajar untuk melek baca tulis dan kemudian mengajak orang-orang terdekat kita untuk juga mencintai dunia literasi. Tetap optimis dengan setiap langkah dan inovasi yang kita lakukan, dengan ikhtiar sepenuh hati, langkah kecil itu akan berproses memberikan dampak positif seperti halnya yang dilakukan Muhammad Saufi Ginting, untuk Indonesia kita hari ini dan masa depan yang lebih baik #SemangatUntukHariIniDanMasaDepanIndonesia.

Referensi:
https://anugerahpewartaastra.satu-indonesia.com/2023/mekanisme/
https://anugerahpewartaastra.satu-indonesia.com/2023/assets/download/Data_Penerima_SIA_Provinsi_2017-2021.pdf
https://badanbahasa.kemdikbud.go.id/berita-detail/3917/kondisi-literasi-indonesia-yang-sedang-tidak-baik-baik-saja
https://www.indonesiana.id/read/166079/kegiatan-literasi-muhammad-saufi-ginting-memenangi-satu-indonesia-awards
https://www.youtube.com/@saufiginting9537

Yonal Regen
Family man who love sharing about parenting, education, technology, and humanities. Find me at 26syafiqregen@gmail.com

Related Posts

4 komentar

Rezky Pratama mengatakan…
saat ini pemahaman literasi di negara kita amat kecil
Windi astuti mengatakan…
literasi di Indonesia memang masih perlu sentuhan ya. Dan salah satunya pak saufi ginting ini turut memikirkan bagaimana nasib literasi indonesia bisa membawa perubahan yang lebih baik pada kualitas SDM di negara +62.. Untuk membangun TBM itu tidaklah mudah, dan pak Saufi telah membutikan tekadnya hingga bisa diapresiasi SIA itu sesuatu bgt.
Alfa Anisa mengatakan…
Anisa Alfi - keren banget perjuangannya, menyadarkan lewat literasi untuk masa depan Indonesia yang lebih baik. Aku pernah punya keinginan bikin TBM, tapi itu dulu banget. Kini karena udah pindah rumah, jadi seolah udah terkubur.
Dyah Kusuma mengatakan…
Semangat menuju Indonesia lebih baik, dengan bergerak bersama tentunya akan lebih mudah dilakukan, yuk gandengan tangan untuk menghidupkan literasi Indonesia. Salut dengan perjuangan kak Saufi Ginting.